Dubai Buka Hotel Tertinggi di Dunia Tahun Ini, Tingginya 373,5 meter

Dubai di Uni Emirat Arab rupanya masih terobsesi dengan bangunan-bangunan tinggi. Tak puas dengan Hotel Gevora setinggi 365 meter yang dianugerahi Guinness World Record sebagai hotel tertinggi di dunia, negara itu ingin memecahkan rekor baru dengan mendirikan hotel yang jauh lebih tinggi.
Segera setelah pembukaan Ciel Tower tahun ini di Distrik Marina Dubai, Hotel Gevora akan mengakhiri masa kejayaannya setelah selama 6 tahun menjadi hotel yang tertinggi di dunia.
Pembangunan Ciel Tower sendiri telah berlangsung sejak tahun 2016, di lokasi konstruksi di Dubai Marina, pusat pembangunan utama yang menampilkan gugusan gedung pencakar langit supertinggi termasuk Cayan Tower setinggi 306 meter dan Gedung Marina 101 setinggi 425 meter.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
"Setelah dibuka pada tahun 2025, proyek ini akan menawarkan 1.004 kamar hotel, kolam renang tanpa batas luar ruangan setinggi 306 meter, sky-restaurantsetinggi 353 meter, dan taman langit atrium 12 tingkat terpisah, yang menyuguhkan pemandangan Cakrawala Dubai yang ikonik kepada pengunjung, termasuk Burj Khalifa, Pelabuhan Dubai, dan Palm Jumeirah," ucap kontraktor yang menangani pembangunan Ciel Tower.
Hotel setinggi 82 lantai itu memiliki dek observasi kaca akan menawarkan pemandangan kota 360 derajat. Untuk memanjakan tamu, Ciel Tower akan dilengkapi dengan spa, fasilitas bisnis, dan "beberapa restoran pemenang penghargaan", melansir CNN.
Pusat kebugaran, lounge klub, bar, serta lounge observasi, yang akan memberikan pemandangan Palm Jumeirah, Teluk Arab, dan langit Dubai juga menjadi fasilitas yang menjadi daya tarik hotel ini.
Sebelum diresmikan, Ciel Tower sudah memenangi beberapa penghargaan karena desain bangunannya, di antaranya tiga hadiah di International Property Awards pada bulan Desember 2020, untuk kategori Arsitektur Hotel Internasional Terbaik, Arsitektur Hotel Terbaik Arabia, dan Arsitektur Bangunan Tinggi Terbaik Arabia.
Hotel ini memiliki tampilan arsitektur hiperbolik, dengan desain lengkungan dan platform observasi di dataran tinggi. Proyek pembangunannya juga menggabungkan konsep dan teknologi Tiongkok, seperti penggunaan panel dinding pracetak beton ringan yang kuat.
Untuk saat ini belum ada informasi resmi mengenai harga sewa per malam bagi tamu yang ingin menginap di Ciel Tower. Namun, beberapa platform properti memperkirakan harganya akan dibanderol mulai dari AED 500 ribu hingga AED 3,95 juta (Rp2 miliar hingga Rp17 miliar).
(aur/wiw)相关文章
Jokowi Minta PON XXI dan Peparnas XVII 2024 Digelar Tepat Waktu
JAKARTA, DISWAY.ID- Presiden Jokowi meminta agar Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh - Sumatera U2025-05-28Louis Vuitton dan Gaggan Bakal Buka Restoran Pertamanya di Bangkok
Jakarta, CNN Indonesia-- Louis Vuitton membuka restoran terbarunya di Bangkok. Di Bangkok merek fash2025-05-28- 博洛尼亚美术学院是意大利的一所美术院校,作为世界招生大学,该学院汇集了世界各地的学生。那么,博洛尼亚美术学院排名如何?接下来,美行思远小编就来给大家分享相关介绍,供大家参考。博洛尼亚美术学院Accad2025-05-28
ASDP Dukung Simulasi Kesiapan Nataru: Pastikan Kelancaran Layanan Penyeberangan Merak
MERAK, DISWAY.ID– PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menyambut baik kunjungan Wakil Menteri Per2025-05-28FOTO: Kala Santorini Kebanjiran Turis
Jakarta, CNN Indonesia-- Para turis membanjiri Santorini dan rela menunggu berjam2025-05-28Anies Sebut PSBB Jakarta Episode Tiga Jadi yang Terakhir, Corona Segera Tamat?
Warta Ekonomi, Jakarta - Gubernur Anies Baswedan menyampaikan pernyataan bahwa kebijakan Pembatasan2025-05-28
最新评论