Tiba di Malaysia, Presiden Prabowo Akan Hadiri KTT ASEAN Bertema Inklusivitas dan Keberlanjutan

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto tiba di Malaysia, untuk mengikuti Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-46 ASEAN yang akan diselenggarakan di Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC). Pesawat yang membawa Presiden mendarat pada Minggu, 25 Mei 2025, pukul 19.20 waktu setempat (WS) di Bandar Udara Tentera Udara Diraja Malaysia (TUDM) Subang.
Ketibaan Presiden di Bandar Udara TUDM disambut oleh Menteri Pertanian dan Keterjaminan Makanan YB Datuk Seri Haji Mohammad Bin Sabu, Perwakilan Kantor PM/WP, Ketua Pegawai Istiadat Kerajaan (Chief of Ceremony, Prime Minister Department) Dato' Rozainor, DCM KBRI Kuala Lumpur Rossy Verona, dan Atase Pertahanan KBRI Kuala Lumpur Brigjen Winarno.
Baca Juga: Hadiri KTT ke-46 ASEAN, Presiden Prabowo Bertolak Menuju Malaysia
Selain itu, pasukan jajar kehormatan dari Malaysia turut menyambut kedatangan Presiden beserta rombongan. Dari bandara, Presiden Prabowo langsung menuju hotel tempatnya bermalam selama di Kuala Lumpur.
Esok hari, Kepala Negara dijadwalkan untuk menghadiri sejumlah sesi pertemuan KTT ke-46 ASEAN di KLCC, termasuk upacara penandatanganan "Kuala Lumpur Declaration of ASEAN 2045: Our Shared Future." Di samping itu, Presiden Prabowo juga diagendakan menghadiri rangkaian konferensi lainnya serta melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah negara sahabat.
KTT ke-46 ASEAN tahun ini mengangkat tema "Inclusivity and Sustainability." Kehadiran Presiden menunjukkan konsistensi Indonesia dalam memainkan peran sentral dan proaktif di kawasan.
相关文章
Penumpang Mabuk Ngamuk, Lecehkan Pramugari dan Coba Buka Pintu Pesawat
Jakarta, CNN Indonesia-- Tindakan kriminal dilakukan seorang penumpang warga Amerika Serikat (AS) di2025-05-284 Cara Sehat Masak Mie Instan, Makan Tanpa Rasa Bersalah
Daftar Isi Cara sehat masak mie instan2025-05-28Kerja Hilangin Bulu Ketiak di Perusahaan ini, Bisa Dapat Benefit hingga Ratusan Juta Rupiah!
SuaraJakarta.id - Selama ini, jenis pekerjaan yang kita ketahui umumnya tak jauh-jauh dari wirausaha2025-05-28HAPUA Audit Summit 2024: PLN Perkuat Audit Internal untuk Akselerasi Transisi Energi
JAKARTA, DISWAY.ID--PT PLN (Persero) terus menjalin kolaborasi untuk meningkatkan audit internal dal2025-05-28Hadiah Anant Ambani untuk Groomsmen: Jam Tangan Rp3 M
Jakarta, CNN Indonesia-- Anant Ambani, putra orang terkaya di India dan Asia, memberikan hadiah jam2025-05-28PKB Santai, Belum Tetapkan Deadline Buat Anies untuk Cari Dukungan Partai Lain
JAKARTA, DISWAY.ID- Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Syaiful Huda menegask2025-05-28
最新评论